Peselancar Nasional Jajal Ombak Bengkulu

Peselancar Nasional Jajal Ombak Bengkulu

\"RIO-KOMPETISIBENGKULU, BE - Sebanyak 34 peselancar profesional yang berasal dari beberapa provinsi di Indonesia, mengikuti kompetisi surfing pada kegiatan Rafflesia Beach Festival. Event yang digelar di Pantai Panjang Kota Bengkulu itu, mendapatkan perhatian besar masyarakat. \"Ini merupakan lomba pertama dan kita sudah komitmen untuk menjadikan event ini sebagai agenda tahunan,\" ungkap ketua panitia, Cahyadi. Kegiatan yang dimotori oleh Bengkulu Rafflesia Surf Asosiation (Beraso), bekerja sama dengan Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu dilaksanakan selama dua hari. Total hadiah yang diperebutkan oleh peserta sebesar Rp 74 juta. Di ajang itu, panitia membagi dalam 2 kategori, yaitu lokal class dan open class. Tidak hanya peselancar nasional, peselancar dari Finlandia pun turut ambil bagian. \"Sebenarnya peserta yang daftar lebih dari 50 orang. Saat mereka melihat ombak pantai panjang yang cukup besar, sebagian yang membatalkannya. Termasuk dari Filandia sebenarnya ada tiga orang namun yang berani hanya 1 orang,\" tambah Cahyadi. Selaku ketua panitia Cahyadi sangat berterima kasih kepada Pemprov Bengkulu yang telah mensuport event ini. Melalui ajang ini, diharapkan bisa mempromosikan Bengkulu sebagai spot surfing kelas dunia. Imbasnya akan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Bengkulu. \"Beberapa penambahan sarana perlu ditambah agar peselancar nasional dan dunia mengunjungi Bengkulu,\" jelasnya. Sementara itu salah satu peserta yang berasal dari Cimaja, Pelabuhan Ratu Jawa Barat, Asep Pakhruroji sangat terkesima dengan ombak pantai panjang Bengkulu. Menurutnya ombak yang ada di pantai panjang sangat besar dan menantang untuk para penyuka olahraga surfing. \"Ombaknya bagus sekali, terlebih lagi pantainya sangat panjang. Namun kita sayangkan pantainya kurang bersih sehingga menggangu pemandangan,\" ungkap Asep. (251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: